Jampangkulon ( Sukabumi Pos)- Kondisi jalan penghubung Kecamatan Jampangkulon Kalibunder Kabupaten Sukabumi, dikeluhkan warga pengguna karena rusak dan belum diperbaiki.
Hal ini salah satunya disampaikan Feri warga Desa Cimanggu, yang berharap adanya perhatian serius dari pemerintah.
"; Mohon kepada dinas terkait untuk segera melakukan perbaikan jalan penghubung Jampangkulon Kalibunder " pinta Feri ke awak media belum lama ini.
Mendengar permintaan itu, Kepala UPTD Pekerjaan Umum ( PU) Wilayah Jampangkulon, Rudi AB menungkapkan bahwa ruas jalan kabupaten Jampangkulon - Ciguyang yang melintasi tiga kecamatan, yakni Jampangkulon, Cimanggu dan Kecamatan Kalibunder memang rusak di beberapa titik. Total panjang jalan ini lebih dari 22 kilometer, mulai dari titik nol di Jampangkulon hingga Jembatan Cikaso di Kalibunder.
Rudi memastikan laporan masyarakat telah diterima dan menjadi bahan usulan prioritas untuk perbaikan pada tahun anggaran 2025.
Meski begitu, Rudi meminta masyarakat untuk bersabar karena proses penganggaran dan pengadaan memerlukan waktu dan prosedur di internal Dinas PU Kabupaten Sukabumi.
" Insya Allah, kamu akan menyampaikan informasi pelaksanaan pekerjaan kepada Forkopimcam Jampangkulon, Cimanggu dan Kalibunder. Kamu juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang terus aktif memberikan informasi mengenai kondisi jalan tersebut " jelas Rudi Kepala UPTD Pekerjaan Umum Wilayah Jampangkulon.
Editor: A. K
Reporter: Herianto